KPU Jakarta Utara Diteror “Ayam Tanpa Kepala”

JAKARTA – Komisi Pemilihan Umum Jakarta Utara (KPU Jakut) menerima teror dari orang tak dikenal (OTK) pada Kamis, 8 Agustus 2024.

Ketua KPU Kota Jakarta Utara, Abdul Bahder Maloko mengatakan, aksi teror tersebut terekam kamera CCTV.

Abdul Bahder menerangkan, dalam rekaman CCTV terlihat teror itu dilakukan oleh dua orang yang mengenakan jaket ojek online (ojol) dengan berbocengan sepeda motor, pukul 03.00 WIB.

Sesampainya di depan kantor KPU Jakarta Utara yang berlokasi di Jalan Baru Ancol Selatan, Tanjung Priok, salah satu dari mereka turun dari motor dan melemparkan bungkusan plastik hitam.

Saat itu kata Abdul Bahder situasi di lokasi masih sepi dari aktifitas warga.

Kemudian bungkusan itu, ditemukan oleh sekuriti yang hendak melakukan persiapan pengibaran bendera.

Pihak sekuriti itu awalnya mengira jika bungkusan plastik itu hanyalah sampah biasa.

Namun, karena bungkusan itu tidak terbang saat ditiup angin, pihak sekuriti pun mencoba membuka plastik hitam tersebut.

“Pas dibuka ditemuin itu bangkai ayam,” ujarnya.

Selain bangkai ayam, dalam plastik hitam itu juga ditemukan sepucuk surat berisi ancaman ke salah satu komisioner KPU Jakarta Utara.

“Iya ancaman, ke salah satu komisioner,” ujarnya.

Dalam foto yang beredar, surat ancaman tersebut ditujukan untuk Komisioner KPU Jakarta Utara Abie Maharullah Madugiri.

Surat itu bertuliskan, “PERINGATAN KERAS!!! ABIE MAHARULLAH MADUGIRI JANGAN KAMU MAIN-MAIN ATAU KELUARGAMU TARUHANYA INGAT ITU CAMKAN BAIK-BAIK.”

Kata Abdul, kasus teror ke KPU Jakarta Utara tersebut sudah dilaporkan secara lisan ke pihak kepolisian.

“Secara lisan kemaren sudah saya laporkan. Mungkin hari ini kita akan laporkan secara resmi,” pungkasnya. (Disway)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments